Sabtu, 09 Juni 2012

SOAL UJIAN SERTIFIKASI AHLI PENGADAAN BARANG/JASA PEMERINTAH TAHAP III lEVEL 1

SOAL UJIAN SERTIFIKASI AHLI PENGADAAN BARANG/JASA PEMERINTAH
TAHAP III

1) Mana pernyataan yang salah di antara empat pernyataan tentang jadwal pelaksanaan di bawah ini :
a) PPK bersama ULP menyusun jadwal pelaksanaan pengadaan mulai dari persiapan pengadaan sampai dengan ditandatanganinya surat Kontrak
b) Dalam menyusun jadwal ULP pengadaan memberikan waktu sekurang-kurangnya tujuh hari kerja kepada para calon penawar untuk menyiapkan penawaran
c) Dalam menyusun jadwal ULP memberikan waktu yang cukup untuk mengevaluasi penawaran dengan memperhatikan jumlah paket pekerjaan yang akan diadakan dan tingkat kompleksitas pekerjaan tersebut
d) Penyusunan jadwal tidak terbatas hanya sampai proses penandatangan kontrak tetapi sampai dengan serah terima akhir pekerjaan

2) Mana pernyataan yang salah dari empat pernyataan tentang koreksi aritmatik di bawah ini :
a) Koreksi aritmatik dimaksudkan untuk membetulkan hasil perkalian yang salah antara perkiraan volume jenis pekerjaan dengan harga satuannya dalam suatu penawaran
b) Koreksi aritmatik dilakukan dalam kontrak dengan sistem harga satuan
c) Koreksi aritmatik dilakukan untuk menentukan urutan penawaran yang benar
d) Koreksi aritmatik dilakukan dalam kontrak dengan sistem lumpsum

3) Pekerjaan berikut ini boleh dilaksanakan dengan cara swakelola oleh Instansi pengguna anggaran, kecuali :
a) Penelitian yang dilakukan oleh Perguruan Tinggi Negeri atau oleh LIPI
b) Perencanaan gedung kantor Pemerintah Daerah oleh Bappeda
c) Penyuluhan flu burung dan pengobatan massal oleh Dinas Kesehatan
d) Pemeliharaan jalan dalam kota oleh Dinas Pekerjaan Umum

4) Mana pernyataan yang benar tentang dokumen pemilihan jasa konsultan badan usaha di bawah ini :
a) Dokumen pemilihan jasa konsultan sekurang-kurangnya memuat undangan kepada penyedia, petunjuk kepada penyedia, syarat-syarat umum kontrak, syarat-syarat khusus kontrak, bentuk surat penawaran, bentuk surat perjanjian kontrak, bentuk jaminan penawaran, bentuk jaminan pelaksanaan, spesifikasi teknis dan gambar
b) Dokumen pemilihan jasa konsultan sekurang-kurangnya memuat undangan kepada para penyedia, petunjuk bagi para penyedia, petunjuk bagi para penyedia syarat-syarat umum kontrak, syarat-syarat khusus kontrak, bentuk surat perjanjian kontrak, bentuk jaminan penawaran, bentuk jaminan pelaksanaan, spesifikasi teknis dan gambar
c) Dokumen pemilihan jasa konsultan sekurang-kurangnya memuat undangan kepada penyedia, petunjuk bagi para penyedia, syarat-syarat umum kontrak, syarat-syarat khusus kontrak, dan kerangka acuan kerja
d) Dokumen pemilihan jasa konsultan sekurang-kurangnya memuat undangan kepada penyedia, instruksi kepada penyedia, kerangka acuan kerja, rancangan kontrak bentuk surat penawaran, dan contoh-contoh formulir yang perlu diisi

5) Pemenang lelang penunjukan langsung untuk pekerjaan konstruksi dengan nilai di atas Rp. 200 Milyard :
a) Pengguna Anggaran
b) Pejabat Pembuat Komitmen
c) Pejabat Pengadaan
d) ULP

6) Metode pemilihan penyedia pekerjaan konstruksi untuk pekerjaan yang bernilai Rp.200 Juta :
a) Pelelangan Umum
b) Pelelangan Terbatas
c) Pemilihan Langsung
d) Pelelangan Sederhana

7) Mana pernyataan yang salah tentang kualifikasi di bawah ini :
a) Agar lebih meyakinkan bahwa penyedia barang yang akan diundang untuk suatu pekerjaan tertentu, ULP meminta dokumen-dokumen kontrak asli dari pekerjaan yang sebelumnya, yang dilaksanakan oleh penyedia barang yang bersangkutan
b) Untuk mempercepat proses pengadaan dalam satu pengadaan barang/jasa tertentu, ULP tidak meminta dokumen pendukung berupa kontrak-kontrak pekerjaan yang terdahulu kepada semua penyedia yang mengikuti proses pengadaan tersebut
c) Prakualifikasi dilakukan agar pengadaan tersebut dilaksanakan diantara penyedia barang/jasa yang setara
d) Dengan menggunakan sistem pasca kualifikasi jumlah penyedia barang/jasa yang ikut berkompetisi semakin banyak

8) Wewenang menandatangani kontrak pengadaan barang/jasa ada pada :
a) Pengguna Anggaran
b) Pejabat Pembuat Komitmen
c) Pejabat Pengadaan
d) Bukan salah satu diatas

9) Tim Teknis atau tim pendukung yang diperlukan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dalam melakukan persiapan pekerjaan ditetapkan oleh :
a) PA
b) KPA
c) ULP
d) PPK

10) Keutuhan seluruh dokumen pelaksanaan pengadaan barang/jasa menjadi tugas :
a) Pengguna Anggaran
b) Pejabat Pembuat Komitmen
c) Pejabat Pengadaan
d) ULP

11) Pengadaan Barang/Jasa yang tidak harus sepenuhnya melaksanakan Peraturan Presiden No. 54/2010 adalah :
a) Pengadaan barang/jasa yang pembiayaannya sebagian bersumber dari APBN
b) Pengadaan barang/jasa untuk investasi dilingkungan Bank Indonesia yang sebagian dibebankan kepada APBN
c) Pengadaan barang/jasa yang pembiayaannya sebagian bersumber dari pinjaman atau hibah dalam negeri
d) Pengadaan barang/jasa yang dananya sebagian berasal dari pinjaman luar negeri

12) Persyaratan yang dapat menjamin pekerjaan akan dilaksanakan oleh penyedia dengan kualitas baik :
a) Pendaftaran dilakukan oleh Direktur Utama
b) Penyedia memiliki pengalaman pekerjaan yang sama
c) Nilai penawaran paling rendah 80% HPS
d) Penyedia memiliki izin domisili setempat

13) Untuk pekerjaan jasa konsultansi perseorangan data yang diperlukan dan dinyatakan dalam dokumen seleksi adalah :
a) Daftar Riwayat Hidup yang memuat data pengalaman pekerjaan
b) Rekaman surat izin usaha
c) Bukti lunas pajak perusahaan
d) Daftar peralatan yang dimiliki

14) Dokumen kualifikasi adalah :
a) Dokumen yang dibuat oleh penyedia barang/jasa untuk menggambarkan profil perusahaannya
b) Dokumen yang dibuat oleh penyedia barang/jasa untuk menawarkan barang/jasa
c) Dokumen yang disusun oleh ULP/Pejabat Pengadaan untuk menilai
d) Kualifikasi penyedia barang/jasa untuk menyiapkan penawaran

15) Untuk pengadaan komputer dan peralatan informasi dan teknologi lainnya yang tidak termasuk persyaratan teknis adalah :
a) Prosesor
b) Metode pelaksanaan
c) Memory (RAM)
d) Kecepatan proses

16) Dalam setiap tahap proses pelaksanaan proyek/program lazim dilakukan penyusunan Harga Perkiraan Sendiri. Manakah diantara HPS, dari setiap tahap berikut yang digunakan untuk keperluan proses pelelangan :
a) HPS pada tahap studi kelayakan
b) HPS pada tahap studi makro
c) HPS pada tahap perencana terinci
d) HPS pada pelaksanaan pekerjaan

17) Apabila dalam proses pengadaan dijumpai adanya perbedaan ketentuan antara dokumen pengadaan, berita acara penjelasan dokumen penawaran dan addendum dokumen pengadaan, maka yang dirujuk adalah ketentuan yang terdapat dalam :
a) Berita Acara Penjelasan
b) Addendum Dokumen Pengadaan
c) Dokumen Pengadaan
d) Dokumen Penawaran

18) Untuk pekerjaan pembangunan gedung kantor yang memiliki 10 unit ruangan dilokasi yang sama dan menjadi satu bangunan dengan nilai total anggaran Rp. 2,5 Milyard, maka :
a) Pengadaan dibagi menjadi 5 unit dengan nilai per paket Rp. 500 Juta dan dilaksanakan oleh 5 unit usaha mikro dan usaha kecil setempat
b) Pekerjaan dilelangkan dalam bentuk satu paket pekerjaan dan dilaksanakan oleh unit usaha mikro dan usaha kecil
c) Perencanaan konstruksi dapat dilakukan secara swakelola
d) Pekerjaan dilelangkan dalam bentuk 2 paket

19) Apabila tidak ada peserta atau hanya ada 1 peserta sebagai saksi, maka ULP menunda pembukaan dokumen penawaran selama 2 jam yang selanjutnya setelah ditunda 2 jam :
a) Apabila tidak ada tambahan peserta yang hadir sebagai saksi, maka pembukaan dokumen penawaran dtunda selama 2 jam lagi
b) Apabila hanya ada 1 atau tidak ada peserta sebagai saksi, maka pembukaan dokumen penawaran tetap dilanjutkan dengan menunjuk saksi tambahan diluar ULP yang ditunjuk oleh ULP
c) Apabila hanya ada 1 atau tidak ada peserta sebagai saksi, maka pembukaan dokumen penawaran tetap dilanjutkan dengan menunjuk saksi tambahan anggota ULP yang ditunjuk oleh ULP
d) Apabila hanya ada 1 atau tidak ada peserta sebagai saksi, maka pembukaan dokumen penawaran ditunda 24 jam

20) Pengadaan makanan karyawan sejumlah 1.000 orang dengan perkiraan nilai pekerjaan Rp. 1,2 Milyard untuk 1 tahun, keputusan PPK yang paling tepat adalah :
a) Membuat menjadi 12 paket pengadaan untuk masing-masing 1 bulan
b) Membuat menjadi 12 paket pengadaan untuk masing-masing 1 bulan
c) Membuat menjadi 1 paket pengadaan untuk 1 tahun
d) Membuat menjadi 1 paket pengadaan dengan penunjukan langsung secara bulanan

21) Mana pernyataan yang benar diantara empat pernyataan tentang dokumen pemilihan jasa konsultan dibawah ini :
a) Dokumen pemilihan jasa konsultan sekurang-kurangnya memuat undangan kepada para penawar, petunjuk kepada penawar, syarat-syarat umum kontrak, syarat-syarat khusus kontrak, bentuk surat penawaran, bentuk surat perjanjian kontrak, bentuk jaminan penawaran, bentuk jaminan pelaksanaan, spesifikasi teknis dan gambar
b) Dokumen pemilihan jasa konsultan sekurang-kurangnya memuat undangan kepada para penawar, petunjuk bagi para penawar, syarat-syarat umum kontrak, syarat-syarat khusus kontrak, bentuk surat penawaran, bentuk surat perjanjian kontrak, bentuk jaminan penawaran, bentuk jaminan pelaksanaan, spesifikasi teknis dan gambar
c) Dokumen pemilihan jasa konsultan sekurang-kurangnya memuat undangan kepada para penawar, petunjuk bagi para penawar, syarat-syarat umum kontrak, syarat-syarat khusus kontrak dan kerangka acuan kerja
d) Dokumen pemilihan jasa konsultan sekurang-kurangnya memuat undangan kepada para penawar, petunjuk kepada para penawar, syarat-syarat umum kontrak, syarat-syarat khusus kontrak, bentuk surat penawaran, bentuk surat perjanjian kontrak dan kerangka acuan kerja

22) Pada pengumuman di surat kabar nasional untuk percetakan surat-surat pemilu DPR, dapat dicantumkan persyaratan sebagai berikut :
a) Daftar perusahaan percetakan yang dinilai mampu
b) Nilai minimal jaminan penawaran
c) Nama calon anggota DPR yang mengikuti pemilu
d) Memiliki peralatan cetak dengan kecepatan tinggi

23) Untuk mengembangkan dan merumuskan kebijakan pengadaan barang/jasa pemerintah sesuai Peraturan Presiden No. 106 Tahun 2007 yang ditugaskan adalah :
a) Lembaga Penanaman Modal Asing
b) Lembaga Sertifikasi Profesi Pengadaan
c) Badan Nasional Sertifikasi Profesi
d) Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah

24) Apabila suatu paket kegiatan memerlukan waktu pelaksanaan 11 bulan, maka langkah terbaik untuk melaksanakan pengadaa adalah sebagai berikut :
a) Menggunakan metode penunjukan langsung untuk menghemat waktu pengadaan
b) Memecah menjadi 2 paket meskipun merupakan satu kesatuan konstruksi
c) Memulai proses pengadaan pada awal bulan Desember sebelum DIPA/DPA diterima
d) Mengusulkan kontrak tahun jamak, karena akan melampaui akhir tahun anggaran

25) Manakah pernyataan yang benar di antara 4 pernyataan tentang penilaian kualifikasi di bawah ini :
a) Dalam pelelangan yang menggunakan sistem prakualifikasi ULP menggugurkan penawaran yang tidak memenuhi syarat kualifikasi pada tahap akhir proses pengadaan
b) Pada pengadaan pekerjaan konstruksi yang menggunakan sistem pemilihan langsung, ULP melakukan proses evaluasi kualifikasi pada tahap akhir proses pengadaan
c) Dalam pelelangan yang menggunakan sistem pascakualifikasi, ULP menggugurkan penyedia barang/jasa yang tidak memenuhi syarat kualifikasi sejak awal proses pengadaan
d) Dalam pengadaan jasa konsultan penilaian kualifikasi penyedia jasa dilakukan pada tahap awal proses pengadaan
KUNCI JAWABAN SOAL UJIAN
SERTIFIKASI AHLI PENGADAAN PEMERINTAH
Question 1=b
Question 2=d
Question 3=b
Question 4=d
Question 5=a
Question 6=c
Question 7=a
Question 8=b
Question 9=a
Question 10=b
Question 11=d
Question 12=b
Question 13=a
Question 14=c
Question 15=b
Question 16=c
Question 17=b
Question 18=b
Question 19=b
Question 20=c
Question 21=d
Question 22=d
Question 23=d
Question 24=c
Question 25=d
Catatan : Jika jawaban diatas berwarna MERAH, berarti disana tempat jawaban Anda yang salah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar